26 Oktober, 2024
AYo Berbagi

” Warning Buat Warga ” Buaya Muncul Dipemukiman, Berhasil Ditangkap

 

Bagansiapiapi. Masyarakat sekitar Mesjid Al Waris Kelurahan Bagan Barat Bagansiapiapi pada Rabu (23/8/2023) Jam 22.30 WIB malam dikejutkan oleh sosok penampakan buaya di parit rumah pemukinan warga.

Kemunculan buaya sungai hewan bergigi tajam ini membuat warga setempat kaget lalu berupaya menangkap dan melumpuhkannya.

Puluhan warga berdatangan untuk menangkap hewan buas ini dengan menggunakan peralatan seadanya.

Usaha warga setempat membuahkan hasil untuk seekor buaya ukuran panjang lebih satu meter ini di evakuasi .

Saat upaya melumpuhkan buaya ini, sebagian warga ada yang mengabadikanya dengan handpone.

Kamis (24/8/2023), Ahmad Rozali (61) warga Jalan Danau Biru tak jauh dari lokasi ditemukanya buaya ini menyebutkan warga sudah dua kali menemukan buaya di parit sekitar rumah warga.

” Ini kali kedua kemaren juga ada, kita prihatin  dan khawatir jika di rawa-rawa sekitar ini banyak buayanya, ” Ucap  nya.

Ternyata hanya sekejap setelah seorang warga mengunggah vidio berdurasi 26 detik saat buaya di tangkap warga viral di medsos .

” Kita meminta BSKDA atau Kehutanan turun ke sini dan tanggap, sebelum ada korban jiwa, ” Harap warga.

Menurut warga di sekitar tempat di temukan nya buaya pada Rabu (23/8/2023) malam kemaren ini merupakan kedua kali setelah sebulan lalu.

Pantauan awak media di lapangan daerah sekitar Pulau Baru dan sekitar Pujasera rawa juga terdapat parit.

menurut warga, parit ini dulunya merupakan anak anak sungai yang mengalir dari Kuala Bagan (Pelabuhan Nelayan) dan Sungai Garam yang kini sudah tumpat.

Bahkan menurut warga, bukan buaya saja yang dapat ditemukan di rawa-rawa tersebut, termasuk ular ukuran besar yang sesekali terlihat warga.

Kini entah bagaimana nasib buaya yang masuk ke pemukiman rumah warga ini setelah tubuhnya berhasil ditangkap dan diikat oleh warga.(02/01)