17 Februari, 2025
AYo Berbagi

Hujan Dua Hari ” Banjir Hantui ” Warga Kota Bagansiapiapi

ayoberbagi.co.id–Bagansiapiapi–Hujan deras mengguyur Kota Bagansiapiapi Rohil sejak dua hari ini mulai mencemaskan warga di beberapa titik rawan langganan banjir.

Sabtu (24/4/2021) beberapa lokasi di Kelurahan Bagan Timur,Bagan Jawa,Parit Aman,Bagan Punak mulai terlihat di genangi air.

Hingga Sabtu (24/4/2021) malam ini parat debet ketinggian air di bagan timur Kecamatan Bangko mulai tinggi.

Bahkan warga mengaku kawatir jika hujan berlanjut banjir ” mengancam ” hunian warga terutama di Jalan Siak,Bahagia,Selamat dan Satria Tangko dan ruas jalan lainya  tiap tahunan nya langanan banjir.

Genangan air terlihat sudah ada yang tengelam titian jalan menuju rumah warga.

Bahkan debet air sungai pabrik,parit Gepak,batu Empat,Batu Enam terlihat mulai meluap.

” Jumat (23/4/2021) malam hujan lebat,air mulai menggenangi halaman rumah kami,Sabtu (24/4/2021) kembali hujan,alamatlah banjir lagi, ” Ucap Bisri (32) kepada AYo berbagi.

Menurut warga Bagansiapiapi ini daerah pemukiman mereka kerap menjadi langganan banjir jika hujan mengguyur.

” Daerah kami ini langganan banjir,maklumlah selain dataran rendah juga karena banyak parit yang sengaja di tutup oleh pemilik bangunan,hingga air tak lancar mengalir, ” Tambahnya.

Seiring dengan guyuran hujan deras saat ini membuat transportasi Bagansiapiapi menuju Sinaboi dan sebaliknya terganggu akibat lobang menganga bak danau di tengah jalan.

” Hajab Wak,jalan berlobang di genangi air,salah jalan dan kurang hati-hati alamat celaka terperosok lobang, ” Akui Soleh (39) warga Bagansiapiapi yang baru saja pulang dari Sinaboi dimana jalannya berubah menjadi kubangan lumpur.

(AYo berbagi-02/01/Sultan)