Ayoberbagi.co.id–Panipahan–Untuk meningkatkan Keananan dan Ketertiban dan menekan angka kejahatan Polsek Panipahan Rohil Riau terus meningkatkan patroli di wilayah hukumnya.
Minggu (11/4/2021) malam Kapolsek Panipahan Iptu Boy Setiawan SAP dan personil Polsek kembali menggelar patroli di bebetapa titik di Kota Panipahan.
Iptu Boy Setiawan SAP Senin (12/4/2021) menyebutkan pihaknya berupaya sekuat tenaga dan dengan kemampuan personil nemberikan rasa aman kepada masyarakat.
” Patroli terus kami tingkatkan,kita bertekat menekan angka kriminal dan upacaya pencegahan,curat,curas dan curanmor, ” Akui Kapolsek Panipahan ini.
Di tegaskan Boy Setiawan dalam memasuki bulan Ramadhan dan selama Ramadhan pihaknya tetap meningkatkan patroli di seluruh wilayah hukum Polsek Panipahan.
” Kalau Ramadhan warga seperti biasa ke Mesjid dan Mushola sholat Tarawih dan witir dan tadarus,makanya rumah-rumah yang di tinggal warga kita pantau terus, ” Sebut Perwira Pertama ini.
” Untuk saat ini Alhamdulillah Kamtibmas di Panipahan cukup baik,ini berkat dukungan seluruh anggota Polsek,Aparat Kepenghuluan dan masyarakat, ” Akui Iptu Boy Setiawan SAP.
Boy menghimbau kepada masyarakat jika ada tindakan kriminal dan sebagainya untuk menginformasikan atau melapor ke Mapolsek Panipahan.
” Apapun kejadian,adalah tugas kita bersama untuk menjaga keaman dan ketertiban Panipahan ini, ” Ajak Boy.
(AYo berbagi-02/01)