26 April, 2024
AYo Berbagi

Kunjungan Kerja dan Silaturahmi dalam Rangka Kegiatan Sosial dan Pembukaan Festival Ikan Salai

Ayoberbagi.co.id-Tanah Putih-

Bupati  Beserta Rombongan dan Ketua PKK Rohil Kunker Ke Sintong,Ada Sunat Masal Dan Festival Ikan Salai .

Kamis (14/10/2021) kunjungan Kerja ke Sintong Kecamatan Tanah Putih .

Bupati dan Wabup juga Bersama Gerakan Milenial Kabupaten Rohil dan Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Rohil.

Bupati Rohil Afrizal Sintong, Berserta Rombongan tiba di Sintong Jam 13.30 WIB.

Disambut dengan Tari persembahan dan tokoh masyarakat setempat.

Bupati Afrizal Sintong dan Wabup H.Sulaiman ke Sintong dalam rangka pembukaan Festival Ikan Salai diikuti utusan Kepenghuluan Se Kecamatan Tanah Putih.

Afrizal Sintong dan H.Sulaiman SS.MH turut melihat dan menberi semangat kepada 39 orang anak yang mengikuti sunat massal.

“Kedatangan kami bersilaturahmi dan melihat anak-anak peserta sunat massal dan memberi semangat kepada mereka, ” Ucap Afrizal Sintong.

” Juga ada upah-upah kepada anak-anak kita yang mengikuti sunat masal,ini adat resam kita dengan budaya melayu, ” Sebut Bupati Rohil.

” Upah-upah seperti ini tradisi Adat yang sudah melekat dari zaman dahulu hingga saat ini, ” Sebut Wakil Bupati.

Bupati dan Wabup Rohil juga memberikan santunan kepada 39 orang anak peserta sunat masal ini.

Masyarakat Sintong berterima kasih kepada Bupati,Wakil Bupati, Ketua TP-PKK Sanimar, S.Pd. dan Wakil TP-PKK Sari Eka Rahmi atas terselenggaranya sunat masal karena tanpa mengeluarkan biaya.

Bupati  dan Wakil Bupati Ketua TP-PKK dan Wakil TP-PKK dan AYu Rokan Ketua Gerakan Minelial Rohil turut bersama di acara pembuka Festival Ikan Salai .

“Hadiah untuk lomba Festival Ikan Salai ini besar,” Ucap Ketua PKK Sanimar. Spd.

(Annisa Mahrani)

 

(Annisa Mahrani)