ayoberbagi.co.id–Bagansiapiapi– Rabu (28/4/2021) Crew AYo berbagi Liputan Khusus Covid 19 bertandang ke Posko Penanganan Covid 19 di Batu 10 Labuhan Tangga Besar Kecamatan Bangko Rohil.
Posko Penanganan Covid 19 di pintu masuk ke Kota Bagansiapiapi ini berdiri tenda BPBN Rohil di lengkapi dengan pasilitas meja,kursi dan papan data .
Terlihat petugas dari TNI-AD Kodim 0321 Rohil,Personil Polsek Bangko Polres Rohil,Petugas BPBD Rohil dan Tenaga Medis dari Pukesmas.
Tapi hingga Jam 10.45 WIb terpantau tak seorangpun petugas dari Dishub (Dinas Perhubungan) dan Satpol PP (Penegak Perda) muncul sebagaimana mestinya di Posko tersebut.
Walau tanpa personil Dishub dan Satpol PP di Posko Penanganan Covid 19 tidak membuat personil TNI,Polri BPBD,Medis tidak melayani masyarakat yang masuk ke Rohil.
Setiap kendaraan masuk berhenti lalu di ukur suhu tubuhnya dan di data petugas medis sehingga di ketahui alamat tempat tinggalnya.
AKP.H.Pakpahan Kanit BKO Satlantas Poksek Bangko bersama personil Satlantas di bantu personil TNI,BPBD mencek setiap kendaraan yang masuk.
” Inil tugas kami, realisasi dari tugas Nasional, Pergub Riau dan Perbub Rohil dalam.penanganan Covid 19, ” Ucapnya.
Pantauan AYo berbagi pengemudi kenderaan angkutan umum dan pribadi menghentikan kendaraan mereka dan tertip menuju meja petugas untuk di cek KTP dan suhu tubuhnya.
” Mari kita dukung protokol kesehatan,bersama-sama kita menjadi pelopor pencerahan menyampaikan informasi pesan-pesan kesehatan ” Ajak seorang petugas di Posko tersebut.
Karena saat ini Bagansiapiapi Kecamatan Bangko Rohil merupakan zona merah covid 19.
(AYo berbagi/02/01/Sultan)